SPESIFIKASI DAN REVIEW HONDA STYLO 160

lifestyle-banner

Honda menjadi salah satu produsen yang focus dalam mengembangkan skuter Retro setelah kesuksesan Scoopy dan Genio. Kini Honda memasuki pasar yang lebih luas dengan menghadirkan Honda Stylo 160.

Honda Stylo menyajikan sejumlah kelebihan jika dibandingkan dengan pesaingnya, mulai dari mesin yang lebih besar hingga built quality-nya yang jempolan. Dengan desain retro, model ini menjadi jawaban atas kebanggaan berkendara yang sesungguhnya saat mengekspresikan gaya hidup sehari-hari maupun beraktivitas di akhir pekan.

Spesifikasi motor Honda Stylo 160
1. Mesin

Tipe Mesin 4 Langkah, 4 Katup, eSP+
Volume Langkah 156,9 cc
Sistem Pendingin Pendingin Cairan
Sistem Supply Bahan Bakar PGM-FI (Programmed Fuel Injection)
Diameter x Langkah 60 x 55,5 mm
Rasio Kompresi 12:1
Daya Maksimum 11,3 kW (15,4 PS) / 8,500 rpm
Torsi Maksimum 13,8 Nm (1,5 kgf.m) / 7000 rpm
Transmisi Otomatis, V-Matic
Sistem Starter Elektrik
Sistem Transmisi Otomatis, Sentrifugal, Tipe Kering
Tipe Minyak Pelumas Basah
Kapasitas Oli 0,8 liter (Penggantian Periodik)

 

  1. Rangka
Tipe Rangka Underbone – eSAF (enhanced Smart Architecture Frame)
Ukuran Ban Depan 110/90 – 12 M/C Tubeless
Ukuran Ban Belakang 130/80 – 12 M/C Tubeless
Rem Depan Stylo 160 Tipe ABS – 220 mm Cakram Hidrolik
Stylo 160 Tipe CBS – 190 mm Cakram Hidrolik
Rem Belakang Stylo 160 Tipe ABS – 220 mm Cakram Hidrolik
Stylo 160 Tipe CBS – Tromol
Sistem Pengereman Anti-Lock Braking System (ABS) & Combi Brake System (CBS)
Tipe Suspensi Depan Teleskopik
Tipe Suspensi Belakang Swing Arm dengan Suspensi Tunggal

 

  1. Dimensi
Panjang x Lebar x Tinggi 1.886 x 706 x 1.133 mm (ABS) & 1.886 x 701 x 1.133 mm (CBS)
Jarak Sumbu Roda 1.275 mm
Jarak Terendah ke Tanah 151 mm
Tinggi Tempat Duduk 768 mm
Berat Kosong 118 kg (ABS) & 115 kg (CBS)

 

  1. Kelistrikan
Sistem Pengapian Full Transisterized
Tipe Baterai/Aki MF 12V-5Ah
Tipe Busi NGK LMAP8L-9
Daya Charger 5V, 2,1A

 

Secara keseluruhan, motor ini nyaman untuk digunakan dalam perjalanan santai. Ban yang besar dan lebar membantu menjaga stabilitas motor saat melakukan tikungan tajam, dan memberikan keseimbangan yang lebih baik. Penggunaan Stylo 160 cocok untuk keperluan sehari-hari karena meskipun memiliki mesin 160 cc, tetapi tetap memberikan sensasi motor entry-level.

Honda Stylo 160 tipe ABS tersedia dalam tiga varian warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black, dan Royal Matte White. Sementara tipe CBS mempunyai pilihan warna Glam Red, Glam Black, dan Glam Beige.

New Honda Stylo 160 dipasarkan dengan harga Rp. 28.550.000* untuk type CBS, sedangkan untuk type ABS dipasarkan dengan harga Rp. 31.575.000*.

Untuk melakukan pembelian sepeda motor Honda, bisa menghubungi kami di (0263) 262288 atau WA di 0856 2401 2222. Bisa juga datang langsung ke Dealer Honda Duta Motor di Jl Hos Cokroaminoto no 130-132, Solokpandan, Cianjur.

Untuk info dan berita lainnya dari Honda Duta Motor kunjungi website kami di https://hondadutamotor.com atau ingin update mengenai promo dan hadiah dari Duta Motor Honda. Follow social media kami di Instagram dan Facebook @hondadutamotor .

*harga dapat berubah sewaktu-waktu

PROMO SERVIS DUTA MOTOR HONDA DI BULAN JULI

HONDA STYLO MOTOR TERBARU HONDA DI TAHUN 2024