Dampak Kebisingan Lalu Lintas Terhadap Kesehatan Masyarakat di Jalan Raya
Hallo sahabat Honda DNMS Cianjur. Kendaraan-kendaraan yang melintas di jalan raya biasanya menghasilkan kebisingan yang berintesitas
tinggi. Pengaruh kebisingan intensitas tinggi bisa berdampak buruk terhadap kesehatan manusia. Hal itu
dikarnakan kebisingan yang diterima diatas nilai ambang batas suara normal.
Namun banyak orang yang tidak menyadari adanya bahaya yang tergantung dalam kebisingan.
Kebisingan menimbulkan berbagai dampak negative. Dampak langsung nya adalah pendengaran yang
samar-samar atau salah dengar.
Kebisingan juga membuat gangguan psikologi, merasa gampang lelah, mudah tersinggung dan mudah
marah. Beberapa gangguan Kesehatan secara fisik juga disebabkan oleh kebisingan, mulai dari sifatnya
sementara hingga gangguan permanen. Salah satu gangguan permanen yang disebabkan oleh suara
bising adalah berkurang dan hilangnya kemampuan pendengaran. Hal ini dikenal dengan NIHL ( Noise
Induced Hearing Loss ).
Berikut beberapa dampak kebisingan terhadap kesehatan, terutama kebisingan lalu lintas yang
ditambah dengan gangguan polusi udara:
1. Peningkatan tekanan darah
Suatu keadaan tanpa gejala, dimana tekanan yang abnormal tinggi di dalam arteri menyebabkan
meningkatnya resiko terhadap stroke, aneurisma, gagal jantung dan kerusakan ginjal
2. Kontriksi pembuluh darah Perifer
Proses penyempitan pembuluh darah terutama pada tangan dan kaki
3. Pucat dan gangguan senoris
Kondisi yang disebabkan sinyal sensorik ke otak tidak ditafsirkan dengan respon yang tepat
malah cenderung tidak wajar.
4. Sakit Kepala
Diakibatkan oleh rangsangan pada reseptor vestibular pada telinga bagian dalam yang akan
mengakibatkan vertigo
5. Perasaan mual, susah tidur dan sesak nafas
Diakibatkan oleh rangsangan bising terhadap system saraf, keseimbangan organ, kelenjar
endokrin, tekanan darah, system pencernaan dan keseimbangan elektrolit.
Jadi jangan sampai anggap remeh ketika menerima kebisingan di jalan raya.
Untuk info dan berita lainnya dari Honda Duta Motor kunjungi website kami di
https://hondadutamotor.com atau ingin update mengenai promo dan hadiah dari Duta Motor Honda.
Follow social media kami di Instagram dan Facebook @hondadutamotor .
Untuk melakukan pembelian sepeda motor Honda, bisa menghubungi kami di (0263) 262288 atau WA di
0856 2401 2222. Bisa juga datang langsung ke Dealer Honda Duta Motor di Jl Hos Cokroaminoto no 130-
132, Solokpandan, Cianjur.